Image Description

Ringan: Platform P2P Lending untuk Kredit Multiguna untuk Hidup yang Lebih Mudah

Kebutuhan manusia itu memang banyak, seringnya juga mendadak. Sedangkan kita tak selalu siap dengan dana segar untuk memenuhi kebutuhan mendadak itu. Di sinilah, kredit multiguna dapat sedikit menolong.

Apa itu kredit multiguna? Dan, apa bedanya dengan jenis pinjaman yang lain?

Kredit Multiguna: Kredit untuk Berbagai Kebutuhan

Sesuai dengan namanya, kredit multiguna merupakan pinjaman yang dapat dimanfaatkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan kita, tanpa terbatas tujuan tertentu saja.

Contohnya saja, seperti KPR. Karena merupakan kredit pemilikan rumah, maka sudah pasti dana yang dipinjamkan ya harus dimanfaatkan untuk membeli rumah, tidak boleh dipakai untuk tujuan lain. Kredit kendaraan bermotor juga demikian. Dana yang dipinjamkan harus dipakai untuk membeli kendaraan, seperti mobil ataupun motor.

Sementara, kebutuhan kita tak hanya terbatas pada dua hal tersebut, bukan? Kita butuh kredit untuk renovasi rumah, membeli barang elektronik, tambahan biaya liburan, mengganti ponsel yang sudah rusak, sampai tambahan modal usaha. Masih banyak kebutuhan lain yang menuntut dana segar secara cepat, sedangkan tak semua orang punya dana darurat yang cukup likuid dengan jumlah yang besar.

Kredit multiguna ini dapat dimanfaatkan.

Ke Mana Bisa Mengajukan Kredit Multiguna?

Anda bisa mengajukan kredit multiguna ini ke berbagai lembaga keuangan konvensional, seperti bank. Faktanya, produk pinjaman ini cukup populer, sehingga hampir semua bank memiliki produk sejenis, selain produk KTA dan berbagai jenis kredit lainnya.

Namun, jika Anda hendak mengajukan pinjaman kredit multiguna ini ke bank, Anda harus bersiap dengan berbagai persyaratan yang banyak, dan bisa saja memakan waktu yang cukup panjang juga. Jika Anda menginginkan kredit multiguna yang prosesnya bisa cepat dengan syarat yang cukup ringan, Anda bisa mencoba untuk mengajukan pinjaman ke berbagai P2P Lending atau fintech pendanaan legal anggota AFPI.

Salah satunya adalah Ringan.

Ringan: Penyedia Jasa Layanan Keuangan Khusus Kredit Multiguna

Ringan, platform fintech pendanaan yang berkantor offline di Sequis Center, Lt. 2 Unit 2-08, Jln. Jendral Sudirman No. 71, Kebayoran Baru, Senayan, Jakarta 12190 ini bisa menjadi salah satu opsi sumber pembiayaan multiguna yang dapat diandalkan.

Menyediakan kemudahan akses finansial di Indonesia merupakan misi dari fintech lending yang telah berizin resmi OJK sejak 20 Desember 2019 dan telah menjadi anggota AFPI ini, sehingga hidup kita pun bisa jadi lebih mudah. Mengajukan kredit multiguna pada Ringan serasa meminjam uang pada teman; mudah, fleksibel, dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan kita.

Jalani hidup dengan ringan.

Begitulah tagline Ringan, yang kemudian diterapkan pada proses pembiayaan yang mudah, tanpa membebani pengguna sehingga bermanfaat untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.

Ringan merupakan bagian dari Lufax Holdings, anak perusahaan Ping An Insurance (Group) Company of China, Ltd, yang berambisi untuk memudahkan akses masyarakat terhadap layanan keuangan. Produk utamanya berupa pinjaman tanpa jaminan yang bersifat multiguna yang boleh diakses oleh siapa pun, tanpa batasan profesi, latar belakang, maupun hal lainnya. Produk pembiayaannya memiliki bunga yang bersaing, tenor yang fleksibel, limit sampai dengan Rp20 juta, dan berbagai kemudahan lainnya.

Namun demikian, Ringan juga punya proses analisis dan mitigasi risiko yang sangat kuat, terutama terkait kelayakan pinjaman konsumen.

Syarat Pengajuan Kredit Multiguna di Ringan

Jika Anda tertarik untuk mengajukan kredit multiguna di fintech pendanaan satu ini, syaratnya cukup mudah. Di antaranya:

  • Merupakan WNI (Warga Negara Indonesia), dan berusia 21 - 55 tahun
  • Ber-KTP Jabodetabek
  • Telah bekerja dan memiliki penghasilan minimal Rp4 juta, minimal selama 3 bulan atau pengusaha yang memiliki usaha yang beroperasi minimal 1 tahun.

Cara Mengajukan Kredit Multiguna di Ringan

Begini cara mengajukan kredit multiguna di Ringan:

  • Unduh aplikasi Ringan di PlayStore atau AppStore.
  • Masukkan nomor ponsel untuk mendaftar sebagai member. Lengkapi seluruh data yang diminta, lanjutkan dengan verifikasi identitas diri.
  • Kalau sudah lengkap, silakan dikirim dan Anda tinggal menunggu proses pengecekan data yang akan dilakukan oleh pihak platform.
  • Paling lama hanya butuh waktu 1 – 2 hari saja prosesnya, dan jika pengajuan Anda disetujui, maka Anda akan dapat melihat saldo pinjaman pada dasbor aplikasi. 

Penting untuk Diperhatikan

Mengajukan kredit multiguna di Ringan memang sangatlah mudah. Dengan bunga yang bersaing dan berbagai proses yang sederhana, Anda akan segera mendapatkan dana segar untuk berbagai macam keperluan.

However, ada beberapa hal penting yang harus Anda perhatikan agar bisa menjadi peminjam dana yang baik.

Pahami semua syarat dan ketentuan dengan baik

Pastikan bahwa Anda telah membaca dan memahami semua term and condition yang sudah dituliskan dengan baik. Luangkan waktu untuk membaca, dan mempelajarinya dengan baik.

Segala jenis kredit yang Anda ajukan akan menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya begitu pengajuan Anda sudah disetujui. Di saat ini, Anda wajib sudah tahu apa saja hak dan kewajiban Anda sebagai peminjam dana.

Pinjam sesuai kebutuhan dan kemampuan

Buatlah skema peminjaman dana yang realistis. Jika perlu, buat simulasi pinjamannya dulu. Cari info berapa bunga yang diberlakukan, dan berapa lama tenornya. Dengan demikian, Anda bisa menghitung proyeksi pengembaliannya.

Hanya pinjam sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan. Pastikan Anda punya sumber penghasilan agar dapat mengamankan skema cicilan Anda.

Kelola keuangan Anda agar tak terjadi risiko gagal bayar

Begitu dana pinjaman sudah di tangan Anda, kelolalah dengan baik. Pastikan Anda bisa membayar kembali pinjaman Anda tepat waktu, sesuai kesepakatan untuk menghindari berbagai hal yang sebenarnya tak perlu terjadi.

Nah, bagaimana? Sudah cukup mendapat gambaran kan, mengenai kredit multiguna ini terutama yang bisa Anda dapatkan melalui Ringan?

Semoga artikel ini bermanfaat.